Ketua MUI Talaud: Mari Jaga Situasi Kamtibmas yang Kondusif Sebelum dan Sesudah PSU 

oleh -284 Dilihat

Talaud, VoxSulut.Co.id – Ketua MUI Kabupaten Kepulauan Talaud Juma Sipirinaung mengajak seluruh masyarakat untuk menciptakan suasana damai dan saling menghormati menjelang dan sesudah pelaksanaan Pemilihan Suara Ulang (PSU). Demikian kata dia, Jumat (11/4) kemarin.

Perbedaan pilihan kata dia adalah hal yang wajar dalam demokrasi. Namun, sebagai umat beriman, diiajak untuk tetap menjaga persaudaraan dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang memecah belah.

“Bersama dengan aparat keamanan bersama pemerintah Kab. Talaud dan KPU Kab. Talaud mengingatkan masyarakat untuk menolak hoaks dan menjaga ketertiban di lingkungan masing-masing. Mari sukseskan PSU dengan hati yang tenang, sikap yang dewasa, dan semangat persatuan demi Talaud yang damai dan demokratis,” katanya.(vsc)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Vox Sulut di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.