Braien Waworuntu Tinjau Lokasi Banjir dan Salurkan Bantuan di Papakelan Tondano

oleh -329 Dilihat
Foto seorang warga 'mengadu' ke Braien Waworuntu soal peristiwa banjir.

Manado, Voxsulut. Com –
Peduli terhadap warga masyarakat yang terdampak bencana banjir di Kelurahan Papakelan Kecamatan Tondano Timur Kabupaten Minahasa, Fraksi Partai NasDem DPRD Provinsi Sulawesi Utara bersama dengan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Minahasa, Selasa (8/11-2022) menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa bahan natura.

Penyaluran bantuan tersebut dikoordinir dan disalurkan langsung oleh anggota fraksi partai NasDem yang juga merupakan pimpinan komisi I DPRD Sulawesi Utara, Braien R.L Waworuntu,SE.

Bantuan yang diberikan fraksi partai NasDem tersebut diharapkan Braien dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang mengalami musibah banjir di kelurahan tersebut.

Adapun Braien yang merupakan ketua DPD Partai NasDem Minahasa ini berharap pemerintah bisa mencari solusi dari musibah banjir yang diketahui baru pertama kali terjadi di wilayah tersebut.

Kehadiran Braien diterima dengan hangat warga terdampak Banjir.

“Kami akan terus mendorong pemerintah untuk mencari solusi akan hal ini supaya kedepan tidak akan terulang kejadian serupa. Pemerintah kabupaten maupun provinsi harus mencari solusi, negara harus hadir untuk masyarakat. Untuk keselamatan masyarakatnya,” Tegas wakil rakyat yang juga dari daerah pemilihan Minahasa Tomohon ini.

“Intinya tidak saling menyalahkan siapa yang harus bertanggung-jawab. Semua punya beban moril yang sama baik pemerintah maupun masyarakat untuk menjaga kejadian serupa tidak terulang. Setidaknya meskipun ini bencana, tapi dapat kita minimalisir,” Harapnya.

Di akhir penyampaiannya Braien menegaskan bahwa Fraksi Partai NasDem DPRD Sulawesi Utara juga Keluarga besar DPD partai NasDem Minahasa turut sepenanggungan dengan kejadian banjir yang terinformasi membuat beberapa rumah hanyut terbawah arus banjir.

Dirinya pun dengan tegas menyatakan bahwa Fraksi Partai NasDem DPRD Provinsi Sulawesi Utara maupun DPD Partai NasDem akan terus bersama dengan masyarakat.

“Fraksi partai NasDem akan terus bersama dengan masyarakat,” Tutupnya sambil memberikan bantuan kepada keluarga-keluarga yang terdampak. (FalenJaksen)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Vox Sulut di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.