Partai Nasdem Sulut Kembali Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir Manado

oleh -317 Dilihat

Manado –

DPW Partai Nasdem Sulawesi Utara dan DPD Nasdem Manado, Selasa (26/1) kembali salurkan bantuan buat korban banjir di kota Manado.

Kali ini bantuan menyasar di kampung Paso lingkungan 1, Jalan siswa, Ranotana dan selanjutnya Sario tumpaan lingkungan 1, yang di bawah langsung Wakil Ketua OKK Partai Nasdem Sulut Peggi Rumambi, Wakil Bendahara DPW Ivanlie Kaligis, Anggota DPRD Sulut Braien Waworuntu dan Anggota DPRD Manado Yanti Kumendong.

Sementara itu, Yanti Kumendong yang duduk Wakil Ketua Komisi IV DPRD Manado mengungkapkan bantuan ini merupakan kepedulian Partai Nasdem.

“Bantuan Partai Nasdem merupakan kepedulian kepada masyarakat yang terdampak banjir dan tanah longsor yang terjadi di Manado beberapa waktu lalu,” ucap Kumendong.

Lanjut, Kumendong mengatakan bantuan yang disalurkan oleh Partai Nasdem dapat membantu meringankan kondisi masyarakat.

“Semoga bantuan Partai Nasdem bisa meringankan kondisi masyarakat pasca banjir, mungkin tidak banyak namun ini bentuk perhatian Partai kepada masyarakat,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Kumendong berharap masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati.

“Masyarakat harus tetap waspada, sebab cuaca sekarang yang tidak menentu,” Kumendong.(andresiwi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.