Serahkan Piala Bergilir, Senator SBAN Liow Support Mini Soccer antar Kelurahan dan Jurnalis

oleh -305 Dilihat
Piala Bergilir SBAN Liow, diserahkan Kadispora Manado

Manado, VoxSulut.Com – Senator asal Sulawesi Utara Ir Stefanus BAN Liow, MAP, menunjukan kepeduliannya terhadap perkembangan olahraga di daerah ini. Terkini, Pena Stefa, sapaan akrabnya, mensuport kegiatan Mini Soccer antar Jurnalis dan Kelurahan se Kota Manado, yang penutupannya digelar Sabtu (11/11) sore di lapangan Tikala Manado.

Dukungan Liow ditunjukan dengan menyumbangkan Piala Bergilir yang akan diperebutkan pada setiap tahun iven ini digelar.

“Sepakbola ini olahraga universal yang mempersatukan semua kalangan. Kegiatan Mini Soccer yang digagas teman teman Aliansi Pers Manado harus disuport, karena mempertemukan semua warga se Kota Manado serta Jurnalis se Sulawesi Utara,” kata Liow.

Meski belum sempat hadir dalam acara penutupan karena bersamaan harus melaksanakan tugas di Bengkulu dalam kapasitas sebagai Ketua Badan Urusan Legislasi Daerah (BULD) DPD RI, namun mantan Ketua Pria Kaum Bapa (P/KB) GMIM ini menyebut terus memonitor kegiatan tersebut.

“Ketua APM Steven Rondonuwu selalu melaporkan perkembangan kegiatan pada kami,” ujarnya.

Suami dari Pnt Micky Wenur, anggota DPRD Tomohon itu tak lupa menyampaikan selamat bagi para pemenang lomba baik kategori antar kelurahan maupun antar jurnalis. Sedangkan bagi para peserta yang belum berhasil menjadi juara harap Liow agar terus giat berlatih sehingga di kesempatan yang akan datang bisa berhasil.(vsc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.