Manado, VoxSulut.com – Memanfaatkan hari libur Wali Kota Manado Andrei Angouw, Sabtu (11/9) mengunjungi TPA Sumompo dan Lokasi Tambatan Perahu di Karangria serta kegiatan Vaksinasi di Mega Mall Manado.
Aktifitas awal Walikota ketika turun lapangan pada hari ini adalah melihat situasi dan kondisi lapangan di Sumompo yang didampingi Kadis DLH Franky Porawouw.
Terpantau, di TPA Sumompo Wali Kota melihat proses pengadukan sampah oleh alat-alat yang ada termasuk untuk sudah sejauh mana penataan TPA Sumompo yang sudah dilakukan sekitar tiga bukan terakhir untuk penataan lokasi.
Sementara itu ketika hadir di Lokasi Tambatan Perahu di Karangria, Wali Kota Andrei Angouw melakukan diagnosa lapangan untuk kemudian ada kajian bersama di Pemkot Manado bagaimana menata lokasi pinggiran pantai ini.
Selesai dari Karangria Wali Kota Manado bergerak menuju Kawasan Mega Mall menghadiri kegiatan Vaksinasi “Serbuan Vaksinasi Masyarakat Maritim”.
Kegiatan Vaksinasi massal ini dalam Rangka HUT TNI Angkatan Laut 10 September 2021.
“Turun lapangan seperti ini sering dilakukan Walikota kapan saja termasuk dihari libur ketika tersedia waktu untuk melakukan turlap. Ini kerja untuk kepentingan masyarakat kedepan, bukan untuk pencitraan,” kata staf khusus Walikota Paulus Adrian Sembel (PAS) yang selalu mendampingi Walikota ketika turun lapangan.(andre)