Andre Suwu Berbagi bersama Warga Korban Banjir di Tingkulu

oleh -368 Dilihat
Andre Suwu Saat menyalurkan bantuan

Manado, VoxSulut.com – Bendahara Badiklatcab PDI Perjuangan Kota Manado, Andre Suwu, Jumat (27/1/2023) menyalurkan makanan dan minuman kemasan untuk masyarakat yang terdampak banjir di Kelurahan Tingkulu, Wanea.

Terlihat dilokasi tersebut kader muda PDI Perjuangan itu bersama Lurah Tingkulu Selvie Tea langsung door to door mengunjungi warga yang rumahnya kebanjiran.

Bagi Andre Suwu dirinya turut sepenanggungan dengan bencana alam yang dialami masyarakat Kota Manado khususnya di Tingkulu.

“Tentunya bencana alam seperti ini tidak kita ingin, namun kita harus tetap waspada terlebih cuaca ekstrem yang sering berubah-ubah,” ujarnya.

Lanjut kata Suwu kepada VoxSulut.cm, kiranya bantuan yang sederhana darinya bisa meringankan kondisi masyarakat.

“Meski sederhana kiranya ini bisa membantu warga, tetap semangat torang samua. Kita bangkit dan berjuang bersama,” tutupnya Andre Suwu.(as)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.